Pernahkah kita merasa Tuhan begitu jauh ? Kita merasa seolah Tuhan tidak mengingat kita lagi? Tuhan sudah melupakan kita. Bila itu keadaan kita, maka ini juga keadaan yang dihadapi pemazmur. Hal terburuk yang terjadi dalam hidup adalah ketika kita melihat keadaan sekeliling kita dan kita tahu bahwa hanya sendirian. Ini kesendrian yang mencekam sebab kita ada dalam situasi yang sesungguhnya membutuhkan orang lain. Namun keadaan nampaknya tidak bersahabat dengan kita. Pemazmur mengalaminya dan ia mengungkapkan betapa yang diharapkan hanyalah Tuhan. Pemazmur memakai ibarat mata para hamba laki-laki memandang kepada tangan tuannya dan mata hamba perempuan kepada tangan nyonyanya. Seluruh upaya ini dilakukan semata mennunjukan bahwa ia akan tetap menanti kemurahan Tuhan sampai Tuhan mengasihani. Kita bisa memaknainya dalam hidup kita. Pandanglah terus hanya kepada Tuhan..
Doa: Tuhan Yesus layakkan kami memandang-Mu yagg kudus, Amin.
Posting Komentar
Posting Komentar