Tuhan itu Allah Yang Maha Tahu

Posting Komentar
Bacaan: 1 Samuel 2 : 1 - 10  
Tuhan sungguh tahu apa yang kualami. Aku percaya ada waktu Tuhan untuk membuatku dan anak-anak kembali tersenyum”, Demikianlah kata-kata seorang ibu janda yang telah ditinggalkan suaminya bertahun-tahun karena bersama dengan wanita lain. Tidak sedikit cemoohan ia dapatkan ketika tiap hari berjualan kue dari rumah ke rumah. Kadangkala ia juga menjual sayur-sayuran. Apapun dilakukannya demi hidupnya dan anak-anaknya. Walaupun beda masalah yang dihadapi, tetapi kata-kata yang diucapkan ibu janda ini hampir sama dengan yang diucapkan Hana. Bagi Hana, Tuhan adalah sumber kekuatannya, sebab  ia sendiri tidak mampu menghadapi persoalan yang dialaminya. Pergumulan berat yang dihadapinya bertahun-tahun terasa begitu menyesakkan hati. Namun ia percaya, Tuhan tahu apa yang menjadi harapan hatinya. Ada waktu Tuhan meninggikan dan tidak membiarkannya terus tertindas. Sebab itu, ia menyampaikan puji-pujian kepada Tuhan ketika mendapatkan jawaban dan pertolongan. Masing-masing kita punya pengalaman bersama Tuhan. Satu yang kita akui, Tuhan telah menjadi sumber kekuatan bagi kita menghadapi berbagai persoalan hidup. Bahkan di saat kita ada dalam berbagai pergumulan yang berat, penderitaan yang berkepanjangan, kuasa Tuhan dinyatakan. Oleh sebab itu, bersyukurlah dan pujilah Tuhan senantiasa! 
Doa: Tuhan Engkaulah Allah yang maha tahu. Engkaulah saja sumber kekuatan kami, Amin.
Jemaat GPM Soya
Blog yang dibuat untuk membantu pelayanan dalam lingkungan/wilayah Jemaat GPM Soya.

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter