Tuhan Ada di Pihakku

Posting Komentar
Bacaan: Mazmur 118:5-9
Perkara menyampaikan kebenaran bukanlah perkara mudah. Ketika diperhadapkan dengan situasi yang sulit dan dilematis, seseorang akan sulit mengatakan kebenaran. Sebut saja, kasus Sambo yang menurut kesaksian Eliezer adalah otak dari tewasnya Brigadir J. Sejak beberapa tahun kasus ini memanas dan sempat menjadi trending topik Eliezer seperti pemazmur yang berseru dan memohon kepada Tuhan agar ia dilindungi sehingga ia dapat menyampaikan kebenarannya. Tindakan Eliezer ini jika dikaitkan dalam bacaan kita, mengacu pada ayat ke 6 Tuhan di pihakku. Aku tidak akan Takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku?" kalimat ini merupakan sebuah pengakuan tetapi juga permohonan bahwa pemazmur mengakui dan bermohon sungguh kepada Tuhan. la meyakini bahwa ia akan baik-baik saja jika Tuhan dipihaknya. Pengakuan dan permohonan pernazmur mesti dimiliki oleh kita sebagai orang-orang percaya. Mengakhiri minggu sengsara kedua ini, iman kita harus benar-benar bertumbuh dan berakar di dalam Kristus Yesus, sebab kesengsaraan yang dilaluinya adalah jaminan keselamatan dan kedamaian hidup kita. Kedamaian yang diperoleh pula dari sikap menjunjung kebenaran dan keadilan. Hanya dengan demikian, kita akan mengalami kasih setiaNya yang selalu memampukan kita untuk berkata dan berlaku benar tanpa dintimidasi oleh siapapun.
Doa: Berikan kami keberanian Tuhan. untuk menyatakan kebenaran dan keadilanMu. Amin.
Jemaat GPM Soya
Blog yang dibuat untuk membantu pelayanan dalam lingkungan/wilayah Jemaat GPM Soya.

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter