Taat Sebagai Wujud Syukur

Posting Komentar
Bacaan: Ulangan 6 : 10 - 25
Spiritualitas ketaatan sebagai wujud ungkapan syukur adalah pesan yang penting. Terkadang karena  kesenangan dan kenikmatan hidup, dengan mudah ingatan kepada Tuhan menjadi hilang. Tuhan hanya disebutkan ketika ada masalah. Saat kesusahan telah dilewati, janji apapun kepada Tuhan, seolah dilupakan. Ini yang kerap terjadi dalam hidup kita. Tetapi sesungguhnya kebiasaan ini mesti kita tinggalkan. Bila kita berpola hidup demikian, maka kita ibarat kacang yang lupa kulit. Teks Ulangan 6:10-25 mengajarkan kita tentang pentingnya hidup tetap taat kepada Tuhan. Umat mesti mengingat bahwa segala yang kini dimiliki umat adalah pemberian Tuhan. Umat tidak melakukan apapun namun Tuhan yang berkenan memberkati melalui banyak pemberkatan dalam hidup umat. Karena sumpah sebagai janji Tuhan kepada Abraham, Ishak dan Yakub maka umat bisa menduduki dan berkembang di atas tanah atau negeri yang diberikan Tuhan. Kesadaran untuk tetap taat kepada Tuhan adalah wujud ungkapan syukur kita kepada Tuhan. Kita harus melakukannya karena hidup kita sampai kapanpun tergantung semata pada kemurahan Tuhan. Mari tetap mengingat kebaikan Tuhan dalam kehidupan kita dengan cara tetap taat kepada-Nya dari waktu ke waktu.  
Doa : Ya Allah, mampukanlah kami tetap taat dalam situasi apapun. Amin
Jemaat GPM Soya
Blog yang dibuat untuk membantu pelayanan dalam lingkungan/wilayah Jemaat GPM Soya.

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter