TETAPLAH HIDUP SEBAGAI MURID YESUS

Posting Komentar
Bacaan. Yohanes 1 : 43 - 51
Kita semakin mendekat pada penghujung tahun ini dan berkesempatan untuk terus belajar memahami pesan di balik kisah Yesus memanggil murid-Nya yang pertama. Yesus telah memasuki Galilea, tempat ia akan melayani. Ia tidak melayani seorang diri, tapi bersama para murid. Tahun ini akan segera diakhiri tapi pelayanan kita tak akan pernah selesai. Nas hari ini merupakan suguhan pelajaran agar kita layak mengakhiri tahun ini sebagai pengikut Yesus atau murid-Nya. Pertama, tahun ini tak boleh diakhiri dengan keraguan. Manusia dapat meragukan baik hidupnya sendiri maupun Tuhan. Natanael pernah meragukan Yesus. “Mungkinkah sesuatu yang baik datang dari Nazaret?”. Mungkinkah Tuhan masih berkenan menyatakan kebaikan-Nya di penghujung tahun ini? Selamatkah kita mengakhiri tahun ini dan baik-baik saja di tahun depan? Apakah kesehatan, karier, pekerjaan, ekonomi dan hidup kita tetap berlangsung dalam jaminan pertolongan Tuhan? Mari tunduk dan diam sejenak di penghujung tahun ini merenungkan hidup dan kemurahan Tuhan. Kemurahan Tuhan tak akan berakhir, percayalah pada-Nya dan jangan ragu. Kedua, akhirilah tahun ini dalam pengakuan akan kemahakuasaan Allah. Keraguan Natanael ternyata ia selesaikan dengan cara “datang dan lihat” Yesus. Ia mendekat pada Yesus dan keraguannya diselesaikan. Ternyata, tanpa diketahui, yesus mengenal hidupnya. Yesus mengenal pula hidup kita masing-masing. Tak ada yang tersembunyi atau luput dari tilikkan-Nya. Mohonlah agar kehendak-Nya jadi atas hidup kita di penghujung tahun ini. Akuilah kebaikkan-Nya dan muliakanlah Dia dengan hidupmu. Ketiga, yakinlah bahwa Yesus akan membuat kita melihat atau menyingkapkan hal-hal yang belum pernah diketahui sebelumnya. Tahun depan masih menjadi rahasia, tapi Yesus akan memberi hikmat, pengertian, dan kuasa untuk memasukinya. Tuhan tak akan membiarkan kita pergi kalau Ia tidak menyertai. 
Doa:  Tuhan, datanglah dan lihat hidup kami, berilah pengasihan-MU. Amin.
Jemaat GPM Soya
Blog yang dibuat untuk membantu pelayanan dalam lingkungan/wilayah Jemaat GPM Soya.

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter