Dibalik Krisis

Posting Komentar

Seorang perempuan paruh baya yang terkena serangan jantung dan dibawa ke rumah sakit. Ketika berada di meja operasi, ia mendapatkan pengalaman bertemu dengan Tuhan. Ia lalu bertanya kepada Tuhan apakah ini akhir pejalanannya. Tuhan menjawab tidak, dan menjelaskan ia masih hidup 30 tahun lagi. Dalam proses pemulihan, ia berpikir kalau ia masih hidup selama 30-40 tahun lagi, ia dapat tinggal di rumah sakit untuk menjalani operasi wajah, sedot lemak, mengecilkan perut, transplantasi rambut dan pengecatan dan operasi untuk memperindah hidungnya. Setelah waktu tinggal di rumah sakit, ia berjalan keluar dari pintu depan untuk pulang dan tewas tertabrak oleh truk pengangkut barang. Ketika tiba di hadapan Allah, ia bertanya "Bukan Engkau katakan bahwa saya akan hidup 30-40 tahun lagi?" Allah menjawab, "Maaf ibu, Aku mengenalmu tadi."
Bila melewati masa krisis dalam hidup anda, dan kehidupan masih Tuhan berikan, apakah akan anda lakukan dengan hidup anda? Apakah anda juga bertanya, apa maksud dan rencana Tuhan bagi anda? Banyak orang yang kurang peka dengan maksud dan rencana Tuhan, sehingga melepaskan hari-hari hidup mereka yang berharga dengan hal yang sia-sia. Mereka begitu sibuk dengan rencana pribadi, memuaskan keinginan diri tanpa bertanya dan mencari rencana Tuhan bari mereka. Allah seringkali memakai krisis untuk mengoreksi kehidupan kita. Paulus dikoreksi Tuhan di Damsyik, mungkin anda juga tengah dikoreksi Tuhan saat ini?. Saat hidup berada dalam krisis, bisa saja Tuhan mengoreksi anda. Ia mengingatkan anda tentang tujuan-Nya bagi anda. Dengarkan Dia, sebab Tuhan mempunyai sesuatu yang terbaik bagi anda.
Doa : Apa yang menjadi rencana-Mu dalam hidupku Tuhan. Aku membutuhkan Hikmat-Mu untuk membimbingku. Amin

AYAT BACAAN SEPEKAN (LPJ GPM) : 26 Okt - 01 Nov 2015
NO TGL HARI AYAT BACAAN
1 26/10/15 Sen II Petrus 3 : 17-18 (Tematis) : Bertumbuh Dalam Kristus
2 27/10/15 Sel I Yohanes 5 : 1 -5 (Tematis) : Iman Mengalahkan Persoalan Sebesar Apapun
3 28/10/15 Rab I Yohanes 5 : 10-12 (Tematis) : Terimalah Yesus Dalam Hidupmu
4 29/10/15 Kam I Yohanes 5 : 19-21 (Tematis) : Waspada Bahaya Berhala!
5 30/10/15 Jum Keluaran 13 : 17-22 (ay.21) : Mengalami Allah
6 31/10/15 Sab KPR 9 : 1-18 (Tematis) : Dibalik Krisis
7 01/11/15 Ming I Tesalonika 4 : 13-18 (Tematis)
Jemaat GPM Soya
Blog yang dibuat untuk membantu pelayanan dalam lingkungan/wilayah Jemaat GPM Soya.

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter